Burhan Akui Pernah Dukung Orang Luar, Sekarang Tak Mau Terulang Yang Kedua kalinya

Avatar

BangkepNews.com. BANGKEP – Burhan Alilaga ketua DPC PBB Banggai kepulauan, secara terbuka mengakui bahwa pada tahun 2017 ia pernah mendukung calon pemimpin dari luar daerah.

Dalam pernyataannya, Burhan dengan tegas menyebut dirinya sebagai “penghianat daerah” kala itu. Namun, ia menegaskan bahwa kesalahan tersebut tidak akan terulang lagi.

“Saya yakini diri saya tidak akan jadi penghianat buat daerah saya sendiri,” ujarnya dalam kampanye terbatas di setiap titik kampanye di Buko selatan

BACA JUGA:  Asmadi Bidal: Rusli Moidady dan Serfi Kambey Pantas Memimpin Banggai Kepulauan

Burhan juga mengungkapkan bahwa dulu, beberapa pihak yang keras menyuarakan slogan “Pau Lipu” kini justru mendukung pihak luar yang tidak memahami kondisi Banggai Kepulauan. Menurutnya, pihak-pihak tersebut kini telah menjadi penghianat bagi daerah mereka sendiri.

Di akhir pernyataannya, Burhan berkomitmen untuk memperjuangkan Rusli – Serfi yang memahami atau peduli dengan kepentingan dan kondisi Banggai Kepulauan.” Tutupnya

BACA JUGA:  Irwanto T. Bua Lantang Suarakan Tanah Peling Bertuan di Kampanye Terbatas Desa Oluno

 

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *