Orasi Politik Asmadi Bidal Disambut Antusias Masyarakat 3B Rusli Moidady Terharu

Avatar

BangkepNews.com. BANGKEP– Dalam suasana yang penuh semangat, orasi politik Asmadi Bidal di Desa Bungin dan Bulungkobit menarik perhatian besar dari masyarakat setempat. Kehadiran warga yang begitu antusias membuktikan bahwa harapan besar tertanam pada pasangan calon Bupati Banggai Kepulauan, Rusli Moidady dan Serfi Kambey.

“Bersatu”, teriakan satu suara masyarakat 3B untuk memenangkan pasangan Rusli – Serfi menggema di tiga desa, Bungin, Bulungkobit Dan Bakalan.

Masyarakat tidak hanya hadir untuk mendengarkan, tetapi juga menyuarakan dukungan mereka dengan semangat persatuan yang kuat. Bagi mereka, pasangan Rusli-Serfi adalah simbol Pau Lipu yang dinantikan masyarakat Banggai kepulauan. Orasi politik Asmadi Bidal, yang dengan lantang menyerukan pentingnya persatuan dan kerja sama dalam memenangkan Pau Lipu Rusli – Serfi harga mati untuk Banggai kepulauan.

BACA JUGA:  Pasangan Rusli Moidady-Serfi Kambey Hargai Waktu Masyarakat dengan Uang Duduk dalam Setiap Sosialisasi

Dengan menggugah semangat warga, menandakan komitmen mereka untuk membawa perubahan nyata di daerah Banggai kepulauan.

Di tengah kampanye terbatas ini, momen emosional terjadi saat Rusli Moidady, calon bupati, terlihat terharu hingga meneteskan air mata mencerminkan keharuan atas dukungan yang tulus dari masyarakat.

Rusli – Serfi bertekad untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat Banggai Kepulauan. Mereka tidak sekadar menjanjikan perubahan, tetapi berkomitmen untuk duduk bersama, mendengarkan aspirasi warga, dan membangun masa depan yang lebih baik.

BACA JUGA:  Masyarakat Balalon banjiri Kampanye terbatas Rusli - Serfi. Baharuddin Ajak Kebersamaan dan persatuan Suku Bajo

Kampanye ini bukan hanya sekedar ajang politik, melainkan sebuah gerakan untuk menghidupkan harapan akan perubahan. Masyarakat Bungin, Bulungkobit,dan Bakalan, dengan segala semangat mereka, menjadi bukti bahwa ketika rakyat bersatu,Banggai kepulauan cerah masa depan.(**)

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *