Pemda Bangkep Terima Kunjungan 29 Orang KKN Mahasiswa UGM

Avatar

Jumat 01/07/22

BangkepNews.com. BANGKEP– Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) menerima kunjungan Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) Periode 2 Tahun 2022.

Kunjungan mahasiswa tersebut dalam rangka Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) di Kabupaten Banggai Kepulauan, (26/6/2022).

Sebanyak 29 Mahasiswa UGM yang melaksanakan KKN-PPM di Banggai Kepulauan berjumlah 29 orang yang rencananya akan disebar di tiga Desa. 29 Mahasiswa akan dibagi masing – masing di dua desa 10 mahasiswa, Desa Lukpanenteng, Desa Puganda dan 9 Mahasiswa di Desa Ombuli kecanatan Bulagi Utara.

BACA JUGA:  Mengenaskan; Warga Desa Kautu Dusun 3 Bersimbah Darah Akibat Ledakan Bom Ikan

Mewakili Bupati, Asisten III Bidang Administrasi Umum Eka Silawati Sipatu, AMK, S.Pd., M.Kes menerima secara langsung rombongan Mahasiswa KKN-PPM yang didampingi oleh Hendrie Adji Kusworo di Rujab Bupati Bangkep.

Eka Silawati mengatakan Pemerintah Daerah dan masyarakat Banggai Kepulauan menerima dengan senang hati atas kedatangan mahasiswa KKN-PPM.

“Kami harap adik-adik mahasiswa dapat membiasakan diri dengan masyarakat yang ada di sini, dan juga agar bisa menambah wawasan buat masyarakat yang ada di lokasi tujuan KKN,” ucap Eka.

BACA JUGA:  Pemda Bangkep Realisasikan Mess Pemda di Palu

Disamping itu, Edison Moligay, S.Sos., MPH selaku Kepala Dinas Pariwisata juga berharap kepada mahasiswa KKN, ” saya berharap agar rekan- rekan Mahasiswa dapat mengembangkan dan mempromosikan pariwisata yang ada di desa tujuan KKN, terutama lokasi Wisata Paisupok yang menjadi primadona dan unggulan di Kabupaten Banggai Kepulauan,” tandasnya.(Els/Ar)

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *