Bangkep Genjot Sektor Perikanan Untuk meningkatkan Perekonomian Masyarakat

Avatar

BangkepNews.com.BANGKEP – Sektor kelautan dan perikanan menjadi primadona Pemda Bangkep, untuk dapat menopang perekonomian masyarakat. Secara berkelanjutan mulai tahun 2025, akan dioptimalisasi kan.

Demikian disampaikan Bupati Bangkep terpilih Rusli Moidady dalam sebuah wawancara dengan sejumlah wartawan belum lama ini.

Rusli menambahkan, Bangkep yang dikenal dengan wilayah kemaritiman yang cukup signifikan, menjadikan wilayah sebagai salah satu daerah yang memiliki potensi perikanan yang tinggi.

BACA JUGA:  MTQ Ke-20 Banggai Kepulauan Resmi Dibuka oleh Penjabat Bupati Ihsan Basir di Desa Lolantang

Searah dengan potensi itu, pemerintah melalui stakeholder menelorkan gagasan untuk memanfaatkan sektor kelautan. Tiga sektor kelautan yang bakal menjadi primadona untuk mendongkrak perekonomian rakyat serta pendapatan asli daerah. Tiga sektor itu adalah peningkatan aktifitas perikanan tangkap, perikanan budidaya dan pariwisata bahari.

Namun hal itu kata bupati terpilih, perlu penanganan serius dengan menguatkan sistem pengawasan. Karena banyak oknum tertentu yang memanfaatkan lemahnya sistem pengawasan. Sehingga dalam aktifitas tangkapan ikan menggunakan bom dan pembiusan ikan. Termasuk nelayan luar menangkap ikan di zona laut Bangkep.

BACA JUGA:  Wakapolres Bangkep Buka Kegiatan Latpra Ops Ketupat Tinombala 2022

“Kami akan memaksimalkan sistem pengawasan dengan maksimal. Serta peningkatan sumber daya manusianya,” pungkasnya.(**)

banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *