Rumah Dilalap si Jago Merah, Satu Nyawa pemilik Rumah Hangus Terbakar

Avatar
Foto: Kalak BPBD bersama Inafis polres Bangkep, serta TRC BPBD Bangkep, tiba di lokasi kebakaran dan langsung mengevakuasi korban.

Salakan 09/02/22

BangkepNews.com. Salakan — Rumah terbakar dini hari Rabu (09/02) sekira pukul 18,10 WIB, di desa paisumosoni kecamatan Tinangkung selatan, kabupaten Banggai kepulauan.

Kalak BPBD Saprin.k.pitter, saat dimintai keterangannya, ia mengatakan, pemilik rumah atas nama NON DIDAPAUNO yang menjadi korban saat rumahnya terbakar.

“Kronologi kejadian, korban tinggal sendiri dalam rumahnya. pada pukul 18.10 WITA ,cucunya datang mengantar makanan dan Kemudian kembali pulang kerumahnya.
” Lanjut, satu jam kemudian, salah satu tetangga korban lewat dan melihat api dari dalam kamar korban. Ia pun langsung berteriak guna meminta pertolongan, akan tetapi api makin membesar dan menghanguskan seluruh badan rumah korban,” terangnya

BACA JUGA:  Imam Masjid Mengundurkan Diri, Sekelompok Masyarakat Bangun Tempat Ibadah Darurat

Salah satu saksi yang melihat , kata dia, api berawal dari dalam kamar korban, dan tidak berselang lama api makin membesar menghanguskan seluruh Bandan rumah. Apalagi material rumah yang terbuat dari bahan yang mudah terbakar.

Upaya Warga saat itu juga, langsung berkoordinasi dengan kades setempat, RT/RW, Serta Kelurahan/Kecamatan untuk menghubungi BPBD serta Instansi yang lainnya.

Kalak BPBD setelah menerima laporan masyarakat, iapun langsung berkoordinasi dengan stackholder terkait guna menindak lanjuti laporan dari masyarakat tersebut.

BACA JUGA:  60 Anggota PPK Pemilu 2024 Dilantik Pj Bupati Bangkep

“BPBD/TRC kab.Banggai kepulauan Bhabinkamtibmas,Tim INAFIS,polres bangkep Desa/Kecamatan, serta instansi terkait langsung mendatangi lokasi kejadian guna melakukan assestment, mengambil dokumentasi dan saat ini, masih pada tahap penyaldikan Aprat penegak hukum polres bangkep,” tandas saprin.k.pitter.

“Setelah itu kami mencoba menghubungi kades setempat via telepon genggamnya , Rabu (09/02/22). ia mengatakan, Korban yang ikut terbakar bersama rumahnya, sudah berusia 86 tahun, dan saat itu korban dalam kondisi kurang sehat ( sakit ), Kemungkinan korban dalam posisi tertidur. Sehingga ia tidak sempat menyelamatkan diri,” pungakasnya.(Ar)

BACA JUGA:  Cegah Rencana Aksi Unras Yang Tak Terkendali Kapolsek Bulagi Lakukan Problem Solving Di Bulagi Utara
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *